Tak Berkategori  

Yang Terpinggirkan dan Terlupakan, Anak Yatim Penderita Gangguan Ginjal Dan Hati

SUMBAR.KABARDAERAH.COM— Pada hari Sabtu sore menjelang magrib, 09 Desember 2017, rombongan MRPB PEDULI bersama Pekat IB Pasbar mengunjungi Hilman (8 tahun), anak yatim warga Nagari Air Bangis yang menderita gangguan ginjal dan hati. Hilman terpaksa dibawa ibunya pulang dari RSUD Pasbar karena masa rawat inapnya di RSUD Pasbar sudah habis.

Apa yang disaksikan di lapangan ternyata sungguh miris dan menyedihkan. Ternyata “rumah” yang dihuni oleh Hilman Saleh bersama ibunya, Saridah Harahap (51 tahun), janda ditinggal mati suaminya, bersama 4 orang kakaknya itu adalah sebuah dangau di persawahan.

Ya, sebuah dangau atau pondok tepatnya, beratapkan rumbia tua yang sudah lapuk dan banyak tirisnya. Di sinilah mereka semua, ibu dengan 5 anak yatimnya bernaung. Bahkan beberapa ekor ayam pun terlihat ikut menumpang dalam gubuk mereka.

Padahal, kalau melihat kondisi perekonomian masyarakat sekitarnya, cukup banyak yang tergolong berkecukupan. Itu terlihat dari banyaknya rumah-rumah permanen yang cukup mewah dan masih baru. Entah kenapa Saridah, ibu dengan 5 anak ini seperti luput dari pantauan dan pemberian bantuan.

Untuk meringankan beban penyakit yang diderita Hilman, MRPB PEDULI dan PEKAT IB Pasbar telah memberikan bantuan dalam beberapa tahap/langkah, yaitu;
I. Mengaktifkan BPJS an. Hilman Saleh serta membayarkan iyuran bulanannya.
2. Diberikan bantuan Rp 300.000 untuk tambahan biaya perawatan, disusul bantuan biaya sebesar Rp 250.000 dan Rp 300.000 lagi untuk biaya pemeriksaan labor terhadap darah dan feses.

Menurut keterangan dokter RSUD, kemungkinannya Hilman harus dirujuk ke RS di Padang. Insya Allah, MRPB PEDULI dan Pekat IB Pasbar akan melakukan pendampingan terhadap Hilman selama masa perawatannya.

Mari kita tingkatkan kepedulian terhadap sesama warga Pasaman Barat yang kurang beruntung ini. Masih banyak lagi dana yang dibutuhkan untuk membantu kesembuhan Hilman serta untuk bedah rumah yang mereka tempati agar lebih manusiawi dan layak huni.

Bagi masyarakat Pasaman Barat yang terketuk hatinya, kami imbau untuk ikut bersama meringankan beban saudara2 kita yang duafa dan dalam kesulitan ini. Ada banyak warga Pasaman Barat yang kondisinya dibawah garis kemiskinan yang butuh uluran tangan kita.

Kami tunggu sumbangan/donasi Anda melalui rekening MRPB PEDULI di BRI Cabang Simpang Empat 0615-01-008410-53-1

#MRPB_PEDULI #PEKAT_IB #PasamanBarat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *