Tak Berkategori  

Bupati H. Yusuf Lubis Buka Launching Kampaye MR di Puskesmas Ladang Panjang Tigo Nagari

Pasaman — Launching kampanye MR langsung di buka oleh Bupati Pasaman di kantor Puskesmas Ladang Panjang Kecamatan Tigo Nagari yang di hadiri, Staf ahli, Asisten Bupati, Kepala Kantor Dinas Kesehatan, Kabag Humas, Kapolsek Tigo Nagari, Camat Tigo Nagari, Wali Nagari se Kecamatan Tigo Nagari, Kamis, 02/08/2018.

Bupati pasaman berharap dalam sambutannya, pencanangan kampanye dan  Introduksi MR merupakan komitmen Pemerintah Kabupaten Pasaman dalam pengentasan penyakit campak dan MR di daerah itu.

Vaksin ini sudah di gunakan lebih dari 141 negara di dunia. Penyakit campak dan Rubella ini sangat menular. Imunisasi MR ini melindungi anak kita dari penularan penyakit campak dan Rubella.

Imunisasi massal MR ini bertujuan untuk memutus virus campak dan Rubella di tengah masyarakat. Sasaran imunisasi MR ini adalah anak – anak usia 9 bulan sampai 15 tahun,” ucapnya.

Kepala Dinas Kesehatan Amdarisman menyampaikan, salah satunya penyebab cacat otak hingga berdampak langsung pada perkembangan mental anak. Kita tidak inginkan kondisi ini menimpa anak – anak kita di Pasaman. Karena mereka calon penerus masa depan kita.

Berdasarkan data yang kita miliki pada tahun 2017 kasus campak 72 kasus dan Rubella 100 kasus, ini bukan angka yang kecil kondisi ini perlu mendapatkan perhatian kita semua,” tutupnya. (Yon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *