DPRD Kota Padang Gelar Coffe Morning

PADANG,kabardaerah.com- Mengawali kegiatan di tahun 2019, DPRD Kota Padang menggelar kegiatan coffe morning bertempat di Gedung Bundar Sawahan jalan Sawahan Kota Padang, Sumatera Barat.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah, unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Padang, LKAAM, KNPI, dan undangan lainnya.

Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah memberikan kata sambutan.

“Dalam pelaksanaan kegiatan ini, selain bersilaturahmi juga diharapkan bisa membuka wawasan kita dalam mengambil langkah-langkah untuk mensukseskan pelaksanaan pemilihan umum, yaitu pemilihan umum Presiden dan Wakil Presiden serta pemilihan legislatif sesuai dengan tema acara ini yaitu ‘Peranan Lembaga Perwakilan Daerah dalam Rangka Pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilu Legislatif’,” ujar Elly Thrisyanti, Ketua DPRD Kota Padang dalam sambutannya.

Peranan lembaga perwakilan rakyat daerah di sini maksudnya, jelas Elly, adalah bagaimana DPRD memberikan kontribusinya guna mensukseskan pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta pemilu legislatif, sehingga pemilu 2019 dapat dilaksanakan dengan semboyan pemilu yang aman, tertib, dan badunsanak.

Ketua DPRD Kota Padang, Elly Thrisyanti dan Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

“Untuk itu, khusus kepada kawan-kawan kami anggota DPRD Kota Padang, tentunya ini merupakan tugas dan kewajiban kita bersama Pemerintah Kota Padang untuk mensukseskan pilpres dan pileg ini. Tentunya kita harus berpedoman kepada ketentuan Undang-undang nomor 17 tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota, sehingga kita sebagai perwakilan rakyat daerah akan dapat melaksanakan amanah sesuai dengan ketentuan yang ada,” jelasnya.

Dikatakan Elly, dengan pelaksanaan acara coffe morning tersebut, pihaknya menginginkan sinergitas, harmonisasi, dan komunikasi yang baik antara Pemerintah Kota Padang, DPRD, dan seluruh lapisan masyarakat serta stakeholder yang ada tetap terjalin dengan baik, sehingga segala permasalahan di Kota Padang dapat dipecahkan. (Rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *