Persit Ranting 5 Koramil 04/Luak Serahkan Bantuan

Limapuluh Kota, SUMBAR.KABARDAERAH.COM — Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 5 Koramil 04/Luak sangat peduli terhadap masalah sosial yg terdapat ditengah tengah masyarakat  dilingkungan wilayah teritorial Koramil 04/Luak.

Seperti tahun-tahun sebelumnya kali ini untuk memperingati HUT yang ke 73, Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 5 Koramil 04/Luak melaksanakan Bhakti Peduli kepada masyarakat lansia, cacat dan kurang mampu.

Didampingi Danramil 04/Luak Kapten Inf Haryadi dan nyonya Haryadi selaku ketua ranting bersama anggota Persit Ranting 5 Koramil 04/Luak memberikan bantuan kepada mayarakat tidak mampu di Jorong Mungo Bawah Kecamatan Luak Kabupaten Limapuluh Kota.

Bantuan berupa, 1 unit kursi roda serta sembako diserahkan kepada ibu Maidar (62) yang telah 10 tahun menderita strook dan selama 4 tahun tidak pernah lagi menikmati sinar matahari.

Pada kesempatan itu Kapten Inf Haryadi meyampaikan ucapan terima kasih kepada Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 5 Koramil 04/Luak yang telah membuktikan kepedulian sosial guna mendukung tugas suami diwilayah binaan.

Pada kesempatan yang sama Munir suami Maidar beserta keluarga mengucapkan terimakasih kepada TNI dan kepada Persit khususnya yang begitu peduli kepada mereka.

Dirgahayu Persit Kartika Chandra Kirana ke 73 semoga tetap Jaya dan selalu setia mendampingi suami, Prajurit TNI AD, Pengawal bangsa dan negara.(Uchok)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *