Polres Pasbar Juara Turnamen Futsal Cup I Tingkat Lintas Lembaga

PASBAR,KABARDAERAH.COM- Tim Futsal Polres Pasaman Barat (Pasbar) berhasil mengalahkan Tim Futsal Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Barat dalam partai final pada Turnamen Futsal Cup I Tingkat Lintas Lembaga yang diadakan PWI Pasbar dalam rangka meriahkan HUT Pasbar ke-16, bertempat di Lathifa Futsal, Simpang Empat, Kamis (9/1).

Bupati Pasaman Barat, H. Yulianto yang membuka langsung acara tersebut dalam sambutannya mengatakan, Ia mengucapkan apresiasi kepada PWI Pasbar yang telah menyelenggarakan acara tersebut, karena disela-sela kesibukan dan rutinitas kita tentunya membutuhkan olah raga untuk penyegaran.

“Terima kasih kepada PWI Pasbar yang telah menggelar acara ini, mari kita junjung tinggi sportifitas dalam pertandingan, dan tentunya momen kebersamaan ini akan menjadi warna baru dalam HUT Pasbar tahun ini,” pungkasnya.

Ketua PWI Pasbar, Suryandika kepada wartawan mengatakan, kegiatan turnamen futsal tersebut merupakan wujud partisipasi wartawan untuk mensukseskan dan memeriahkan rangkaian Hut Pasbar diusia yang ke-16 tahun berdiri setelah pisah dari Kabupaten Pasaman pada Tahun 2004 yang lalu.

“Kegiatan ini merupakan wujud dari partisipasi wartawan untuk memeriahkan dan menyukseskan hari jadi Kabupaten Pasbar diusia yang ke-16 tahun setelah mekar dari Kabupaten Pasaman Tahun 2004 yang lalu,” ujarnya.

Dikatakan, adapun Tim yang mengikuti Turnamen PWI Pasbar Cup 1 tersebut sebanyak 8 Tim yakni, Tim PWI Sumbar, Tim PWI Pasbar, Tim Polres Pasbar, Tim DPRD Pasbar, Tim Bank Nagari (BPD) Pasbar, Tim Pengadilan Negeri Pasbar, Tim Public United, dan Tim Pemda Pasbar.

“Kegiatan ini diikuti sebanyak 8 Tim Futsal, yang hasil akhirnya pada partai final dimenangkan oleh Tim Polres Pasbar, setelah berhasil mengalahkan Tim Futsal PWI Sumbar dengan scor 5 : 1, sedangkan untuk juara III berhasil diraih Tim Pemda Pasbar,” jelas Suryandika.

Ia juga tak lupa mengucapkan terimakasih kepada Pemda Pasbar dan semua unsur yang terlibat dalam  mensukseskan terselenggaranya acara tersebut, dan akan mengupayakan kegiatan tetsebut untuk menjadi agenda tahunan nantinya dalam memeriahkan HUT Pasbar kedepannya.

Sementara itu, Ketua PWI Sumbar yang diwakili oleh Ketua Dewan Kehormatan PWI Sumbar, Basril Basyar mengatakan, pihaknya menyambut baik dan mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terlaksananya kegiatan ini.

“Kita sangat menyambut baik kegiatan yang digelar oleh PWI Pasbar ini, karena disamping olahraga untuk kesehatan badan, kegiatan ini juga tentunya menjadi ajang silaturahmi antar lembaga yang ada di Sumbar,” ungkapnya.

Ia berharap, semoga kegiatan tersebut dapat dilaksanakan secara berkesinambungan untuk masa-masa yang akan datang, serta agar dapat lebih ditingkatkan lagi untuk lebih mempererat hubungan Ukhuawah Islamiah antar lembaga dan sesama disamping juga sebagai olahraga yang menyehatkan. (Rizal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *