Pemkab Dharmasraya gelar pelaksanaan Rapid tes yang ditargetkan kepada 1500 orang

Dharmasraya -kabardaerah.com

Pemerintah kabupaten Dharmasraya melalui tim gugus tugas Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) tidak pernah berhenti dalam memerangi penyebaran virus menjadi momok menakutkan belakangan ini.

Untuk memastikan warganya bebas dari penyakit Covid-19, tim Gugus Tugas sebelumnya telah melakukan Rapid Diagnostik Test (RDT) terhadap 4.740 orang warga secara gratis.

Untuk lebih efektif dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona, sekaligus menghadapi era New Normal, maka Pemkab Dharmasraya gelar Swab Test masal secara gratis dengan target sebanyak 1.500 orang.

Kegiatan dipusatkan di gelanggang olahraga Sport Center tersebut, dibuka langsung oleh Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan didampingi Kepala Dinas Kesehatan dr. Rahmadian. S, serta Forkopimda, dan pejabat terkait lainnya Rabu (10/6/20).

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan saat itu menyampaikan bahwa, Swab Test dilaksanakan secara masal ini bertujuan agar dapat mendeteksi secara dini atas pengenyebaran kasus Covid-19.
Ia juga menghimbau kepada seluruh warga Dharmasraya untuk dapat memanfaatkan kesempatan Swab Test masal secara gratis ini. Sehingga kita mengetahui dengan rill kondisi kesehatan tubuh kita.

Sementara itu, Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19, dr Rahmadian saat itu juga menjelaskan bahwa pelaksanaan Swab Test akan berlangsung secata serentak di seluruh Puskesmas Se-Sumbar selama tiga hari kedepan, dimulai hari ini Rabu (10/6/20).

Ia juga menjelaskan, pada hari sebelumnya total pemeriksaan Swab Test telah dilakukan terhadap 873 orang warga. Dengan hasilnya, sebanyak 22 orang terkonfirmasi Positif Covid-19. Setelah dilakukan penanganan kusus, sesuai Protokoer kesehatan, sebanyak 14 orang telah dinyatakan sembuh total. Sedangkan sisanya, sebanyak 7 orang dalam proses isolasi mandiri, dan 1 orang lagi sedang menjalani karantina di gedung Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Dharmasraya, pungkasnya.(Nd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *