Agenda Pembahasan Penyampaian Nota Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pasbar 2019

PASBAR,KABARDAERAH – Agenda Pembahasan Penyampaian Nota Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pasaman Barat 2019 di hadiri Ketua DPRD, Wakil Ketua I, II dan unsur Forkopimda, Rapat paripurna tersebut berlangsung di Aula Kantor DPRD Padang Tujuh, Pasaman Barat,  Senin (6/7/2020).

Bupati Pasbar H.Yulianto menyampaikan terima kasih kepada pimpinan dan segenap anggota DPRD yang telah bersinergi bersama seluruh OPD se Kabupaten Pasbar sehingga 4 (empat) kali berturut-turut kita mendapat opini tertinggi dari BPK.

“Adapun maksud dan tujuan umum menyampaikan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD adalah untuk dapat menyajikan informasi mengenai posisi keuangan, sebagaimana yang diatur dalam peraturan menteri dalam begeri no. 13 tahun 2006,” ujar Yulianto saat berikan amanat

 

Disampaikan, Peraturan pemerintah no. 71 tahun 2010 Tentang standar akutansi pemerintah dan peraturan menteri dalam negeri nomor 64 tahun 2013 tentang penerapan standar akuntasi pemerintahan berbasis aktual pada pemerintahan daerah yang mewajibkan pemerintah daerah menyusun laporan keuangan berbasis aktual mulai tahun 2016.

Maka dari itu, mewajibkan pemerintah derah menyusun Laporan keuangan berbasis aktual mylai tahun 2016, terdiri dari, Laporan Realisasi Anggaran ( LRA), Laporan perubahan saldo anggaran Lebih (LP-SAL), Laporan operasional (LO), Laporan perubahan Ekuitas (LPE), Neraca daerah, Laporan Arus kas, Catatan Atas Laporan Keuangan,” kata Yulianto

Sehingga per 31 Desember 2019 pemerintah Kabupaten Pasaman Barat memiliki nilai Ekuitas sebesar Rp. 2.231.121.808.027,02.

Untuk itu, kami menyadari bahwa masih terdapat kekurangan dan kelemahannya, oleh sebab itu masih dibutuhkan adanya dukungan dari anggota Dewan yang terhormat untuk senantiasa secara bersama-sama membangun dan memperbaiki kinerja pelaksanaan APBD,” tutupnya

(SUWAHYU)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *