Terkesan Mati Suri, Foksan Linggo Sari Baganti Perlu Renovasi Kepengurusan

PESSEL, KABARDAERAH – Menanggapi keluhan dari beberapa anggota dan pengurus, tentang kegiatan Forum Kesenian Anak Nagari ( Foksan) Linggo Sari Baganti yang terkesan mati suri beberapa bulan belakangan ini, Pembina Foksan Linggo Sari Baganti, Desrimaiyanto berencana akan berkoordinasi dengan Ketua Foksan Linggo Sari Baganti, Depi Iswandi,S.Pd untuk mencari solusi agar komunitas seni yang dikukuhkan oleh Pemerintah Kecamatan Linggo Sari Baganti itu dapat dibenahi kembali .

” Ya!! benar, dalam waktu dekat ini kita akan berkoordinasi dengan Ketua Foksan Linggo Sari Baganti, Depiiswandi,S.Pd untuk mencari solusi agar komunitas seni yang dikukuhkan oleh Pemerintah Kecamatan Linggo Sari Baganti itu dapat dibenahi kembali ,” ungkap Pembina Foksan Linggo Sari Baganti, Desrimaiyanto kepada Kabardaerah.com, Senin (27/09/2021).

Langkah ini kita dilakukan, untuk menanggapi keluhan beberapa anggota dan pengurus tentang kegiatan Foksan Linggo Sari Baganti yang terkesan mati suri . Dalam hal tersebut, kita akan minta agar Ketua Foksan Linggo Sari Baganti dapat melaksanakan musyawarah secepatnya, ujar Desrimaiyanto yang akrab dipanggil Anto itu .

“Musyawarah tersebut harus segera dilaksanakan, karena ini menyangkut tentang krisis kepercayaan antara sesama anggota dan pengurus terkait tata kelola administrasi dan inventaris Foksan Linggo Sari Baganti.

Banyak hal yang perlu dibenahi, terutama struktur kepengurusan beserta fungsi dan kesanggupan mereka untuk membidangi peran yang telah amanah tersebut. Sekiranya ini tidak dapat dijalankan dengan baik, sesuai dengan tujuan awal visi dan misi Foksan Linggo Sari Baganti maka perlu dilakukan renovasi kepengurusan.

Kita minta juga kepada Ketua, Sekretaris dan Bendahara untuk dapat berkoordinasi dengan Pemerintah Kecamatan Linggo Sari Baganti, Kepala Bidang Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan dan Provinsi Sumatera Barat untuk kemajuan Foksan Linggo Sari Baganti kedepannya,” tutur Anto mengakhiri. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *