Kabupaten Sijunjung Tuan Rumah Pertemuan Bulanan Istri Kepala Daerah Se-Sumbar

????????????????????????????????????

SIJUNJUNG,KABARDAERAH.COM- Belum lama ini Kabupaten Sijunjung dipercaya menjadi Tuan Rumah Pertemuan Istri-istri Kepala Daerah se-Sumatera Barat.

Pertemuan Bulanan Istri-istri Kepala Daerah se-Sumatera Barat di Kabupaten Sijunjung, tepatnya Kamis (14/10) ini disambut baik oleh Bupati Kabupaten Sijunjung Benny Dwifa Yuswir dan Ketua TP PKK Kabupaten Sijunjung Riri Benny Dwifa serta Ketua GOW Kabupaten Sijunjung Dona Iraddatilah di Rumah Dinas Bupati.

Pertemuan ini juga dihadiri Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Barat Fitria Amalia Audy.

Dalam arahannya, Fitria Amalia Audy menyebutkan pertemuan ini merupakan agenda bulanan sebagai pemersatu para istri kepala daerah baik itu istri walikota/wakil walikota atau istri bupati/wakil bupati yang ada dalam Provinsi Sumatera Barat.

“Kita harapkan, pertemuan ini mampu sebagai ajang silaturrahmi dan bertukar pikiran secara bersama-sama serta membantu para suami dalam menjalankan roda pemerintahan sebagai kepala daerah dengan 10 program pokok andalan PKK,” ujar Fitria.

Dijelaskannya, peranan kita sebagai pendamping suami ini dapat disinergikan dengan semua mitra strategis kita, baik SKPD maupun lembaga non pemerintahan.

“Untuk itu saya mengharapkan adanya terus kekompakan dan saling mengisi diantara kita. Meski tinggal berjauhan di beberapa kabupaten/kota tapi kita dekat di hati,” terang Fitria.

Ia melihat setiap daerah telah mampu berinovasi dan mengembangkan kretifitasnya dalam program-program yang dilaksanakan selama ini.

“Hal ini tentu telah membantu pengurus provinsi, dan masyarakat Sumbar,” katanya.

Sementara itu, Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir menyambut baik pelaksanaan kegiatan arisan ini karena mampu mengangkat promosi pariwisata daerah.

“Ibu-ibu Ketua PKK dan Ketua GOW tentu menguatkan dan memberikan semangat kepada Walikota/Wakil Walikota atau Bupati/Wakil Bupati dalam bekerja membangun sebuah daerah ke arah yang lebih baik lagi,” ujar Benny.

Sebab itu, Ia siap mendukung kegiatan-kegiatan yang bersifat membangun dan membina atas upaya-upaya program PKK yang mengacu ke kesehatan dan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.

Selanjutnya, Bupati Benny juga memperkenalkan wisata di Kabupaten Sijunjung seperti Geopark Silokek dan Perkampungan Adat.


Terakhir, dalam Ekspos Ketua TP-PKK Kabupaten Sijunjung Riri Benny Dwifa menyebutkan kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan sejak dilantik.

“Karena negeri kita dilanda Covid-19, Kami di Sijunjung hanya memberikan sosialisasi terkait Covid-19 kepada masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya melalui Dekranasda memberikan pembinaan terhadap UMKM di nagari-nagari.

“Dimasa pandemi Covid-19, Kita fokuskan untuk membina para pelaku usaha. Ini tentu bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dimasa pandemi,” jelas Riri. (Rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *