Tak Berkategori  

Atasi Macet Di Pasar Batusangkar, Kasat Lantas Tanah Datar Undang Instansi Terkait

Tanah Datar, kabardaerah.com,- Semberautnya pasar Batusangkar Kabupaten Tanah Datar Sumbar ini akibat parkir kendaraan dan pedagang kaki lima yang berada d sepanjang jalan soekarno-hatta ini mengakibatkan terganggunya arus lalu-lintas sehingga terjadi kemacetan dan hal ini sudah menjadi pembicaraan hangat dikalangan masyarakat dan di media sosial Baru – baru ini.

Kapolres Tanah Datar AKBP Bayuaji Yudha Prajas SH melalui Kepala Satuan Unit Lalu-lintas AKP. Y. Rusadi SH saat di hubungi kabardaerah.com menyampaikan bahwa benar dengan adanya pedagang kaki-lima dan parkir kendaraan di pasar Batusangkar ini mengakibatkan gangguan terhadap pengguna jalan raya sehingga terjadi kemacetan ucapnya melalui via Wats App pribadinya sabtu (9/6)

Untuk mengatasi kemacetan akibat parkir kendaraan dan pedagang kaki lima di jalan soekarno-hatta ini tentu harus kita diskusikan terlebih dahulu dengan dinas terkait yaitu dinas Koperasi dan Perdagangan karna menyangkut pedagang kaki lima dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tanah Datar, hal ini harus kita tuntaskan segera karna sekarang sudah H-6 jelang Lebaran tuturnya Perwira dengan tiga balok di bahunya kepada kabardaerah.com.

Walaupun saat ini sudah dalam masa cuti bersama namun kita akan tetap upayakan untuk segera menyelesaikan hal ini bersama dengan instansi terkait tuturnya dengan tegas.

Salah satu tokoh masyarakat Kabupaten Tanah Datar M. Rangkuti saat dihubungi kabardaerah.com sabtu (9/6) mengatakan, lambannya pergerakan instansi terkait untuk mencarikan solusi bagi pedagang kaki lima dan penertipan area parkir oleh Dishub Tanah Datar di sepanjang jalan soekarno-hatta ini berdampak kepada pengguna jalan raya sehingga terjadi kemacetan dan kesemberautan ucapnya, semoga diskusi yang diadakan oleh pihak Polres tanah datar melalui Kepala Satuan Lalu-lintas besok dapat membuat lega dan arus lalint di jalan soekarno-hatta Batusangkar kembali normal ujarnya. *simon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *