Tak Berkategori  

Pemutaran Film Pendek Renungan Diri, KOMPAK Gelar Halal Bi Halal

Ketua Pembina KOMPAK, Zulkifli AR saat memberikan sambutan.

PADANG – Yayasan ZAARA bersama Komunitas Masyarakat Padang Kota (KOMPAK) menggelar halal bi halal dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan solidaritas di DePe Resto & Cafe, Sabtu (7/7/2018).
Tampak hadir Ketua Pembina KOMPAK, Zulkifli AR, anggota DPRD Sumbar Indra Dt Rajo Lelo, para guru dan alumni SMA 4 Padang. Tak ketinggalan juga hadir masyarakat Padang Area.

Ketua Pembina KOMPAK Zulkifli AR menyatakan halal bi halal ini merupakan agenda rutin tahunan. Kegiatan ini bertujuan menjalin silaturahmi sesama anggota KOMPAK dengan alumni SMA 4 Padang dan masyarakat Padang Area. “Diharapkan sesama anggota KOMPAK dapat melakukan aktifitas dan berkumpul baik yang ada di rantau maupun di kmapung halaman,” kata Zulkifli.

Halal bi halal KOMPAK dimulai dengan pemutaran film pendek yang bertemakan tentang fase kehidupan manusia. Pemutaran film pendek ini dimaksudkan agar setiap anggota KOMPAK melakukan perenungan diri bahwa kehidupan hakiki yaitu kehidupan di akhirat.

“Film ini diputar agar setiap kita dapat merenungi kehidupan di dunia ini hanya sementara,” tegas Zulkifli.

Ketua Panitia, Anwar Amir menjelaskan rangkaian kegiatan halal bi halal KOMPAK selain diisi dengan kegiatan keagamaan juga diisi dengan kegiatan musik. Untuk menghibur para tamu, kata Anwar, panitia juga menggelar permainan KIM. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *