Tak Berkategori  

Wabup Pasaman H. Atos Pratama Hadiri Acara Pembukaan MTQ Simpati

Pasaman | Kabardaerah.com — Wakil Bupati Pasaman H. Atos Pratama Menghadiri Acara Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke – XII Tingkat Kecamatan Simpati. Dengan tema Kita Tingkatkan Prestasi Qori/Quriah Untuk Terwujudnya Masyarkat Simpati yang Sejahtera, Agamis dan Berbudaya. Senin,(23/07/2018)

Turut Hadir Anggota DPRD Pasaman dari partai Nasdem Ahmad Khadafi, ST,  Kepala Kemenag Kabupaten Pasaman Dedi Wandra, SIQ, Para Kepala OPD Kabupaten Pasaman, Para Forkopimca Kecamatan Simpati, Waka Polsek Bonjol IPTU Nazirudin, Kepala KUA Kecamatan Simpati Sayuti, S.Ag, Wali Nagari se Kecamatan Simpati, Para offisial dan dewan juri, Kepala UPT SD, SLTP, MTsS, Kepala SMK dan masyarakat Kecamatan Simpati.

Dalam penyampaian Wabup Atos Pratama , MTQ yang kita laksanakan secara rutin setiap tahun ini, bukan sekedar lomba dalam membaca dan seni Al. Qur’an saja, tetapi supaya dapat melahirkan Qari dan Qoriah yang terbaik sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Pasaman.

Semoga dapat nantinya menumbuhkan motivasi bagi masyarakat agar memiliki minat membaca dan terus memahami juga mengamalkan Al.Qur’an dalam kehidupan sehari harinya.

Apalagi, diera globalisasi ini dimana perkembangan Ilmu, teknologi dan komunikasi yang sangat pesat dan luar biasa selain memiliki dampak positif, ternyata berdampak luas prilaku dan budaya masyarakat dan akhirnya bisa merusak moral dan mental generasi muda. Dengan adanya kegiatan MTQ ini dapat natiknya menghindari hal – yang dapat merusak moral anak cucu kemenakan kita,” tutupnya. (Yondra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *