Upaya Putuskan Mata Rantai Covid-19, Pengunjung Pasar Malalo di Periksa Sesuai SOP

Fhoto : Suasana pasar Malalo saat tim relawan melakukan upaya pencegahan Covid-19 kepada para pengunjung. (BgR)

TANAH DATAR, KABARDAERAH,- Dalam upaya memutuskan penyebaran virus corona atau Covid-19, seluruh pengujung pasar Malalo Kecamatan Batipuh Selatan diperiksa oleh tim relawan Covid-19 Nagari Padang Laweh Malalo dan Guguak Malalo, Selasa (21/04/2020).

Tim relawan dua nagari itu juga mengandeng tenaga medis Puskesmas Batipuh Selatan beserta unsur TNI dan POLRI.

Dari pantauan wartawan kabardaerah.com dilapangan, terlihat seluruh pengunjung pasar di cek suhu badannya dan dianjurkan mencuci tangan serta diwajibkan memakai masker.

Sebagaimana yang disampaikan Ketua BPRN Nagari Guguak Malalo Masnaidi, jika pertimbangan dengan tetap membuka pasar Malalo, melihat kebutuhan masyarakat akan kebutuhan dalam menghadapi bulan puasa.

“Jika kita tutup tentu masayarakat akan berbelanja ke pasar Tanjung Barulak, Pitalah, Padang Panjang atau Paninggahan. Hal ini tentu akan memiliki resiko yang lebih tinggi lagi,” jelasnya.

Aturan yang diterapkan kata Masnaidi, sebelum mereka memasuki kawasan pasar, pengujung pasar di cek suhunya, dianjurkan cuci tangan dan di wajibkan memakai masker serta kendaran di semprot dengan disinfektan.

“Kita berharap masyarakat untuk memahami pelaksanaan SOP ini demi kebaikan dan keselamatan kita bersama. Jangan ada yang salah dalam memahami keadaan ini. Allhamdulillah respon masyarakat cukup baik sehingga bisa terlaksana dengan sukses,” tutup Masnaidi. (BgR)

Editor : Aldoris

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *