Hujan Turun Sambut Batagak 3 di Bumi Perkemahan Minanga Kabawa

Ditulis Oleh  :  Hendri Gunawan
(Pengurus/Andalan Renbang Kwarda 03 Sumbar)

 

Kegiatan kepramukaan ini yang diadakan oleh MIKA (Minanga Kabawa) Lomba Tangkas Penegak 3 yang dinahkodai oleh Kakak Yohanes Wempi berlokasi di Camp Minanga Kabawa Batiah-Batiah Nagari Gadur Kabupaten Padang Pariaman dari tanggal 13 s.d 16 Desember 2022, respon masyarakat terhadap kegiatan kepramukaan ini sangat postif dan berdampak baik buat membentuk mental dan kepribadian yang baik dan penduli terhadap sesama.

Kegiatan ini juga mengajarkan kita pengabdian terhadap bangsa dan negara ini dengan kegiatan kepramukaan, mengajarkan kita berkegiatan positis yang malatih kita berkakter Revitalisasi Gerakan. Pengertian Revitalisasi Gerakan Pramuka adalah pemberdayaan Gerakan Pramuka yang dilakukan secara sistimatis, berkelanjutan serta terencana guna memperkokoh eksistensi organisasi dan lebih meningkatkan peran, fungsi serta tugas pokok Gerakan Pramuka.

Kegiatan ini hadir 25 SMA/SMK se Padang Pariaman beserta ditambah dengan pembina dari sekolah masing-masing, kegiatan ini juga dihadiri dari pihak pemerintah, Gubernur Sumatera Barat yang diwakili oleh Sekdis Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Pendidikan yang diwakili kepala cabang dinas pendidikan wilyah 2 Bupati Padang Pariaman yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan, Didampingi Kepala Dinas Dukcapil Kapolres Padang Pariaman di wakili oleh kasat linmas Para kepala sekolah SMA/SMK se-kacabdin wilayah 2 Pembina dan para siswa/siswi Pantia, kakak pramuka.

Kagiatan pramuka ini akan dikemas dengan baik, berbagai batagak 3 kepramukaan yang sudah disiapkan oleh panitia dalam acara dan perlobaan akan di apresiasi oleh panitia untuk pemenang tentunya dengan hadiah yang telah siapkan nantinya, oleh sebab itu kegiatan ini sangat berperan positif untuk generasi muda, dalam bentuk pengabdian dimasyarakat yang akan datang, setelah meraka mengikuti kegiatan ini, tentuknya berdampak baik bagi dirinya, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara dalam bentuk pengapdiannya sesuai dengan minat dan bakat yang digelutinya.

Penulis menarik kesimpulan dalam Misi Gerakan Pramuka ini mengedepankan pendidikan watak, kepribadian, dan budi pekerti luhur serta memberikan pembekalan kecakapan hidup agar menjadi kader pembangunan yang handal dimasa depan, dan akan menjadi generasi 5C, Cinta Al Quran, Cinta Keluarga, Cinta Lingkungan, Cinta Kesehatan, Cinta NKRI, dalam mengkokohkab pembangunan sumber daya manusia yang seutuhnya agar dalam mempertahankan bansa dan negara ini membutuhkan generasi yang kokoh dengan 5C, tersebut menjadi dampak yang luar biasa. Wallahu’alam.

 

Editor  :  Robbie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *