Ultah Undhari ke-12 dan YAAK ke-14

DHARMASRAYA,KABARDAERAH.COM- Bertepatan dengan Hari Pahlawan Nasional, Universitas Dharmas Indonesia (Undhari) berulang tahun ke-12 dan Yayasan Amanah Ampang Kuranji (YAAK) ke-14 bersamaam ulang tahun pendiri dan pembina YAAK ke-53 di Gor Dara Jingga Kampus Uniiversitas Dharmas Indonesia jalan Lintas km18 Koto Baru, Kabupaten Dharmasraya, Minggu (10/11).

Acara tersebut dihadiri Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, anggota DPRD provinsi, anggota DPRD Dharmasraya dan tokoh-tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya bupati mengucapkan selamat ulang tahun kepada Undhari, YAAK, ulang tahun pendiri dan pembina YAAK dra. hj. Elviana.M.Si.

“Semoga Undhari selalu jaya dan menciptkan generasi pimimpin bangsa milnial yang cemerlang,” ujarnya.

Disamping itu dilakukan penyerahan bantuan rusnawa dan mobelair dari Kementrian PUPR yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Dharmasraya.

Dra. Hj. Elviana. M.Si berikan apresiasi kepada pemerintah daerah, anggota dewan provinsi dan anggota dewan Dharmasraya yang telah memenuhi undangan milad ini. Sehingga kegiatan tampak lebih meriah dan sukses.

Ia juga menyebutkan, bahwasanya pada tahun ini, Undhari mendapat bantuan rumah susun sewa (Rusunawa) dari Kementrian PUPR, diserahkan secara simbolis oleh Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan.

Selain itu juga mendapat bantuan dari Bank Mandiri senilai Rp. 150 juta, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Rp. 150 juta, Bank Nagari Rp. 90 juta, Bank Indonesia Rp. 300 juta, LPS Rp. 60 juta, PT SMI Rp. 200 juta, dan BNI Rp. 178 juta.

Dari bantuan tersebut, selain untuk pembangunan jalan, pembelian mobiler, alat labor kesehatan, juga diperuntukan sebagai beasiswa.

Banyaknnya bantuan digelontorkan oleh pemerintah, pihak Bank, serta perusahaan besar terhadap Kampus Undhati, tentunya sebuah pengakuan atas keberadaan dan kehadiran perguruan tinggi swasta (PTS) Top ini, telah memperlihatkan dampak positif terhadap kemajuan pendidikan Indonesia.jelsanya. (Nd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *