Usai Dihelat, Pelaksana Festival Pesona Malalo Berharap PUMMA Masuk Dalam Daftar Porprov

TANAH DATAR, KABARDAERAH,- Wakil Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra, pada hari Minggu (5/1) sore secara resmi menutup Festival Pesona Malalo.

Sebelum itu, perhelatan event tersebut dibuka oleh Wabup Zuldafri Darma, Wako Padang Panjang Fadly Amran dan Wawako Asrul, di Puncak Macau Duo.

Ketua Pelaksana Festival Pesona Malalo, Mansahril usai pagelaran tersebut kepada Kabardaerah.com mengungkapkan rasa terimakasihnya atas kontribusi seluruh elemen masyarakat dalam menyukseskan Festival Pesona Malalo ini.

“Acara ini tak hanya milik kita, tapi milik seluruh masyarakat Tanah Datar. Oleh karena itu, suksesnya acara ini berkat kerja keras kita bersama,” kata Mansahril.

Ia menambahkan, Festival Pesona Malalo ini selanjutnya akan dijadikan sebagai event tahunan di Tanah Datar.

“Kalau perlu menjadi agenda Sumbar nantinya. Namun untuk mewujudkan tentu perlu dukungan dari pemerintah kita dan juga Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar. Yang paling urgent itu ya didukung APBD kita,” ujarnya.

Dengan suksesnya event pada tahun ini, Harap Mansahril, Puncak Macau Duo Malalo (PUMMA) bisa ikut serta menjadi salah satu lokasi pagelaran Porprov nantinya.

“Kita berharap PUMMA bisa menjadi salah satu lokasi pagelaran Porprov nantinya, lebih hebat lagi kalau bisa jadi tuan rumah olahraga Aerosport. Salah satu alasannya, karena PUMMA layak,” pungkasnya. (Rony/BgZ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *