Melalui Paripurna, KPU Tanah Datar Gelar Pengundian Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati 2021-2026.

TANAH DATAR, KABARDAERAH.COM,-Rapat Pleno Terbuka KPU Tanah Datar dalam rangka pengundian dan pengumuman nomor urut peserta pemilihan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar periode 2021 – 2026, Kamis (24/9/) di Gedung Nasional Maharajo Dirajo Batusangkar.

Rapat yang dipimpin langsung Ketua KPU Tanah Datar Fahrul Rozi dihadiri lengkap 4 pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan berlaga pada Pilkada Serentak 9 Desember 2020 nanti didampingi masing-masing seorang Liaison Officer (LO) dan 2 orang utusan partai pendukung.

Di awal kegiatan semua Pasangan Calon (Paslon) menandatangani Pakta Integritas dan komitmen melaksanakan protokol kesehatan penanganan pemutusan penyebaran Covid 19 dalam aktivitas kampanye.

Selepas itu Paslon memulai pengambilan nomor antri untuk pengambilan nomor urut dimulai dari Paslon Eka Putra-Richi Aprian (antrian 2), Betti Shadiq-Edytiawarman (antrian 3), Jon Enardi-Syarudin (antrian 4), dan Zuldafri Darma-Sultani (antrian 1).

Saat pengundian nomor urut berdasarkan antrian maka diawali Paslon Zudafri Darma berpasangan Sultani dan peroleh nomor urut 1, kemudian Eka Putra Richi Aprian peroleh nomor urut 3, dilanjutkan Betti Shadiq – Edytiawarman dan peroleh nomor urut 4, serta Jon Enardi – Syafrudin peroleh nomor urut 2. Yang hasil nomor urut diketahui setelah dibuka secara bersamaan.

Sebagaimana yang di sampaikan Thomas Hendriko komisioner KPU Tanah Datar kordiv Sosialisasi Parmas dan SDM Mengatakan Semua Paslon mematuhi aturan penerapan protokol Covid-19 di setiap tahapan Pilkada selanjutnya. Para undangan yang hadir pada saat rapat pleno tidak dibolehkan berada di dalam gedung, yang diizinkan berada di dalam gedung pada saat rapat pleno hanya pihak penyelenggara, Paslon, LO dan Simpatisan ujar dia.

Thomas menambahkan kita mengucapkan Terima kasih kepada semua pihak, yang telah mensukseskan acara ini, termasuk kepada pendukung Paslon yang tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Ke depan KPU Tanah Datar sudah siap mensukseskan Pilkada Serentak 09 Desember 2020 ini pungkasnya.(kd/BgR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *