OPINI  

Pemko Bangun Kolam Retensi

Padang, kabardaerah.com- Pemko Padang melalui anggaran provinsi akan membangun retarding bansin atau kolam retensi guna mengatasi permasalahan banjir di Kota Padang. Retarding Bansin ini berguna untuk menampung debit hujan sementara waktu.

“Alhamdulillah, kita mendapatkan dana dari provinsi untuk membangun retarding bansin,” kata Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah seusai membuka bimtek.

Ia mengatakan, Pemko Padang pada tahun ini akan berupaya untuk proses pembebasan lahan tempat pembangunan retarding bansin ini.

“Saat ini dalam kami bicarakan, target kita tentu bisa cepat. Insyaallah, pada 2020 pembangunan ini bisa dimulai,” katanya.

Sedangkan untuk pembangunan embung, kata Mahyeldi, sudah dimasukan dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) terbaru Kota Padang. Lebih dari 20 embung yang dimasukan dalam RTRW terbaru Kota Padang.

“Insyaallah untuk proses ini akan diusahakan secepatnya, agar permasalahan banjir kita di Kota Padang bisa cepat terselesaikan,” ujarnya.

Selain itu, kata Mahyeldi, salah satu pembangunan embung sudah direncanakan di pusat pemerintahan Kota Padang, Air Pacah. Proses pembuatan di pusat pemerintahan ini akan bisa lebih cepat terealisasi karena tidak perlu ada proses pembebasan lahan.

“Tanah disana kan milik kita, jadi ini bisa dipercepat pembangunannya. Tapi untuk embung yang lain tentu akan dibicarakan terlebih dahulu, di mana lokasi yang pas dan proses pembebasan lahannya tidak akan didapatkan maslah,” ujarnya.

Sebenarnya titik-titik pembangunan embung sudah ada pembicaraan. Tapi masih harus melalui perhitungan yang sangat tepat dan tidak merugikan warga Kota Padang. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *