Bupati Hendrajoni: Gunakan BLT Sebaik Mungkin

PAINAN, KABARDAERAH.COM,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Selatan (Pessel) termasuk tercepat dalam menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Provinsi Sumbar kepada warga yang terdampak Covid-19.

Oleh karena itu Bupati Hendrajoni berharap, BLT tersebut dapat digunakan oleh masyarakat untuk mencukupi kebutuhan pokok selama masa corona.

“Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masayarakat ditengah Pandemi Covid-19 ini. Saya berharap bantuan yang diberikan digunakan untuk kebutuhan pokok,” ujar Hendrajoni.

Wabah corona, diakui Hendrajoni sangat berdampak serius terhadap perekonomian warga. Hal demikian itulah yang kemudian menjadi dasar Pemkab Pessel bergegas menyalurkan BLT untuk warga.

“Kita sadar wabah corona berdampak serius terhadap segala lini kehidupan, maka dari itu segera kita salurkan. BLT ini Rp. 600.000 dan akan diterima dua bulan sekaligus. Tunggu di rumah masing-masing karena prosesnya diantarkan oleh petugas pos,” jelasnya.

Selain itu bupati berharap, dengan disalurkannya BLT, warga dapat mematuhi semua aturan yang diberlakukan agar wabah corona bisa cepat teratasi.

“Patuhi aturan yang telah ditetapkan. Jaga jarak, pakai masker dan jaga kebersihan lingkungan kita masing-masing, secara bersama-sama kita menjaganya. Ya, dalam hal ini kita harus bersabar karena ini ujian dari Allah SWT,” tutup Hendrajoni. (Zal/ZN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *