Vaksinasi Buat Pelajar, Dilaksanakan Pemko Sawahlunto.

Sawahlunto-Guna untuk memutus mata rantai Covid dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) dan tingkatkan imun tubuh. Di samping itu, diperlukan Vaksinasi, utamanya bagi para pelajar dalam menghadapi Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Untuk itulah, Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Sawahlunto, Dr dr Ambun Kadri MKM, yang didampingi langsung oleh Kadis Kesehatan, Yasril pada Selasa (14/9) menghadiri kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk pelajar di MAN Kota Sawahlunto.

Sebagaimana informasi yang telah kita ketahui, untuk membentuk Herd Imunnity masyarakat, khususnya bagi para pelajar maka beberapa Puskesmas di Kota Sawahlunto, melaksanakan Vaksinasi khusus untuk para pelajar Sawahlunto, seperti Puskesmas Kampung Teleng.

Herd immunity adalah perlindungan secara tidak langsung dari suatu penyakit menular yang terwujud ketika sebuah populasi memiliki kekebalan lewat Vaksinasi.

Mari secara bersama, kita putus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan mengikuti Vaksinasi dan selalu patuh serta taat pada Prokes.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *