SMA Negeri 3 Sawahlunto, Menuju Sekolah Ramah Anak.

Sawahlunto-Kota Sawahlunto segera akan mengikuti jejak Kota Jogjakarta, Surakarta, Surabaya dan Bali sebagai Kota Layak Anak (KLA) kategori Utama. Karena sudah saatnya, bagi Kota Sawahlunto untuk mendapatkan kategori tersebut setelah tiga (3) kali, berturut-turut mendapatkan penghargaan sebagai KLA untuk kategori Nindya.

Walaupun penghargaan ini, bersifat pengakuan dan apresiasi dari pemerintah pusat kepada Sawahlunto, dari 274 kabupaten/kota yang ada di Indonesia. Namun di luar itu, “tujuan Sawahlunto dalam program Kota Layak Anak adalah menciptakan Sawahlunto sebagai kota yang aman, nyaman serta baik dalam mengakomodasi berbagai kebutuhan tentang anak,” ungkap Wako Deri Asta kepada awak media beberapa waktu lalu (4/8), di ruang kerja Wako Sawahlunto.

Dan berbagai upaya, yang selaras dan sejalan dengan misi Pemko Sawahlunto, secara berangsur terus mulai dilakukan dalam hubungannya sebagai Sawahlunto, Kota Layak Anak menuju KLA Utama. Dengan melengkapi berbagai prasyarat yang harus ada dan diadakan oleh sebuah kota, kategori KLA.

Untuk itu, dalam rangka menjadikan SMAN 3 Sawahlunto sebagai Sekolah Ramah Anak (SRA), pada Kamis (7/10) dilakukan Workshop oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Provinsi Sumatera Barat dengan pendamping, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Sawahlunto.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan berbagai informasi dan pengarahan tentang Sekolah Ramah Anak. Karena pada akhirnya, menjadikan berbagai sekolah di Kota Sawahlunto, menjadi sekolah ramah anak guna untuk mendukung program pemerintah Kota Sawahlunto, sebagai Kota Layak Anak pada kategori tertinggi, kategori utama.

Sebagai narasumber, Sumarni dari pihak dinas Provinsi Sumbar hadir menjabarkan dan menjelaskan berbagai hal, dalam kaitannya dengan KLA. Sementara narasumber lainnya, Jafrizal, MPd sebagai Fasilitator Nasional untuk Sekolah Ramah Anak menjelaskan, tentang hubungan SRA dengan sekolah pada Kota Layak Anak Sawahlunto.

Selain para guru di lingkup SMAN 3 Sawahlunto, kegiatan ini juga dihadiri oleh unsur Komite Sekolah. Diantaranya terlihat hadir Wakil Ketua Komite, Mayufrizal Spd bersama anggota komite, Enggo Daus dan Elismar.

Dalam kaitan ini, SMA Negeri 3 Sawahlunto telah berkomitmen secara bersama akan mensukseskan program dari Pemerintah Kota Sawahlunto, untuk menjadikan Sekolah Ramah Anak di Kota Layak Anak. (Fdm-Enggo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *