Jumat Barokah, Varisha Peduli Sawahlunto Membawa Berkah

Sawahlunto–KABARDAERAH.COM.Varisha Peduli, melalui Jumat barokah kembali melakukan aktifitas rutinnya, pada Jumat (23/6) dengan dua agenda kegiatan.

Pertama, berbagi makanan bagi kaum dhuafa di daerah Sapan, Kec. Barangin, Kota Sawahlunto.

Kedua, Varisha Peduli memberikan bantuan untuk tambahan modal usaha, bagi pedagang kecil, seperti pedagang kelapa muda, dikawasan Lapangan Segi Tiga (Lapseg), Sawahlunto.

Bantuan tersebut, diserahkan langsung oleh Ketua Varisha Peduli Sawahlunto, Sarlina Putri bersama tim Varisha Peduli, kepada empat (4) pedagang kecil, atas nama ibu Atik, Upik , Linda dan Ema.

Kita ketahui, Varisha Peduli telah memasuki tahun ke lima (5) dalam pengabdiannya, berbagi kepada kaum dhuafa Sawahlunto, semoga berkah.

“Bantuan seperti ini, membawa berkah bagi kami sebagai pedagang kecil, karena adanya tambahan modal,” ungkap salah seorang pedagang dengan sumringah. (Fdm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *