Babinsa Parak Gadang Timur Komsos dengan Tokoh Masyarakat Akan Adakan Gotong Royong Bersama

Padang, KabarDaerah.com – Babinsa Parak Gadang Timur., Sertu Riky Bakri melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Tokoh Masyarakat (Tomas) di RT 05, RW 08, Jalan Air Camar, Kelurahan Parak Gadang Timur, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang.

Danramil 02/Padang Timur., Kapten Arm Junadry melalui Babinsa Parak Gadang Timur., Sertu Riky Bakri mengatakan, dalam komsos tersebut, kami membahas tentang akan mengadakan Gotong Royong (Goro) bersama diseputaran RT 5.

“Gotong Royong ini selalu diadakan disetiap RT, minimal 1 kali sebulan,” ucap Sertu Riky Bakri kepada media KabarDaerah.com, Rabu (29/11/23).

Menurut Sertu Riky Bakri, ini kami lakukan guna menjaga kebersihan lingkungan sehingga jauh dari segala penyakit dan menciptakan lingkungan bersih dan sehat.

“Kami akan mengadakan Gotong Royong ini dalam rangka mewujudkan lingkungan bersih dan sehat demi menciptakan kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” kata Sertu Riky Bakri.

Sertu Riky Bakri berharap, dalam kegiatan yang dilaksanakan nanti, makin menumbuhkan keakraban antara Babinsa dengan warga binaannya dan kembali menumbuhkan semangat gotong royong yang merupakan tradisi dari nenek moyang kita,

 

Reporter  :  Alwis Ray

Editor       :  Ronnald

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *