Audy Joinaldy Tutup Acara MTQ Nasional Tingkat Provinsi

SOLOKSELATAN,KABARDAERAH.COM-Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-XL tingkat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) berakhir dan resmi ditutup oleh Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy sebagai Ketua LPTQ Sumbar, Minggu (17/12) di Gor Rimbo Tangah, Kabupaten Solok Selatan. Pada kesempatan itu, Bupati Hamsuardi yang turut hadir berpesan kepada kafilah Pasbar agar meningkatkan kemampuan dan tidak patah semangat dalam mengikuti tantangan yang lebih besar di masa mendatang.

“Jangan berkecil hati, jangan menyerah sebab ini adalah pengalaman berharga. Selamat kepada pemenang, dari Pasbar kita ada beberapa yang mendapat terbaik 1 seperti dari cabang tilawah anak-anak, cabang tahfidz 30 juz, cabang Tafsir Bahasa Indonesia dan lainnya. Mari pertahankan dan tingkatkan kembali kepada yang belum menang. Jangan menyerah, tahun depan kita harus menjadi lebih baik dari hari ini,” pungkas Bupati Hamsuardi.

Selain itu, Wagub Audy Joinaldi mengungkapkan bahwa MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat di Solok Selatan itu bukan hanya lomba melantunkan ayat dan firman Allah SWT, namun sebagai jalan edukasi umat dalam membumikan Alquran. Melalui MTQ, diharapkan lantunan ayat Alquran menjadi penyejuk, perekat silaturahmi serta penguat ukhuah islamiah diantara umat Islam.

“Kepada qori-qoriah, mari pelihara semangat kebersamaan dan menanamkan nilai cinta Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Mewakili pemerintah provinsi kita sangat mendukung kegiatan kegamaan dalam memperkuat Islam. Kita dukung bersama kegiatan ini, sebab MTQ ini sangat berdampak positif,” terangnya.

Di samping itu, Bupati Solok Selatan Khairunnas menegaskan bahwa pemenang pada MTQ Nasional XL bertanggungjawab membawa harum nama Provinsi Sumatera Barat pada ajang yang lebih tinggi. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada panitia, serta relawan dan semua pihak yang telah bahu-membahu menyukseskan acara itu. Sebagai tuan rumah, ia memohon maaf jika ada hal yang luput dari kesempurnaan selama berlangsungnya MTQ Nasional XL tingkat Provinsi Sumatera Barat di Solok Selatan tahun 2023.

Ketua DPRD Solok Selatan Zigo Rolanda mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yang telah memilih Solok Selatan menjadi penyelenggara MTQ tahun 2023. Ia menyebutkan esensi MTQ bukanlah mencari kemenangan semata, namun memperdalam hafalan dan pengamalan Alquran di dalam kehidupan sehari-hari. Ia menambahkan, bahwa Solok Selatan mampu menggelar event besar seperti MTQ Nasional. Untuk itu ia berharap Solok Selatan juga dapat dijadikan pusat event besar lainnya.

Sementara itu, Laporan Ketua LPTQ Solok Selatan Yulian Efi menyebutkan MTQ Nasional XL tingkat Provinsi Sumatera Barat dengan melombakan 13 cabang lomba itu telah selesai diselenggarakan dengan baik. MTQ itu lanjutnya, bukan saja mencari ajang mencari juara saja namun sarana menjalin silaturahmi meningkatkan keimanan kepada Allah SWT.

“Terima kasih kami ucapkan kepada bapak gubernur dan bapak wagub yang mendukung kegiatan ini. Terima kasih kepada Bupati Solok Selatan atas arahan dan semangat yang diberikan. Terima kasih pada seluruh panitia yang telah menyukseskan acara ini. Terima kasih seluruh kontingen yang telah datang ke Solok Selatan. Kepada kafilah yang membawa pulang predikat juara mari bersyukur dan bertekad untuk meningkatkan prestasi dalam mengahadapi MTQ Nasional tahun depan. Kafilah yang belum menang jangan putus asa, terus belajar perdalami isi Alquran,” tangkasnya.

Sebelumnya, pada Sabtu (16/12) malam, Bupati Hamsuardi bersama kafilah Pasbar juga telah menghadiri Tabligh Akbar bersama Ustadz Abdul Somad (UAS) di Gor Rimbo Tangah dalam memperingati HUT Kabupaten Solok Selatan ke-19 tahun sekaligus sebagai bagian dari rangkaian kegiatan MTQ Nasional XL tingkat Provinsi Sumatera Barat.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *