Babinsa Kubu Marapalam Lakukan Koordinasi Terkait Pembangunan Penambahan RKB SDN 23

Padang, KabarDaerah.com – Serda Septa Suhendra selaku Babinsa Kubu Marapalam melakukan koordinasi terkait rencana pembangunan penambahan Ruang Kelas Baru (RKB) SDN 23 Marapalam, di Kantor Kelurahan Kubu Marapalam, Kecamatan Padang Timur, Senin (05/12/22).

Ikut hadir Lurah Kubu Marapalam, Kepala Sekolah SDN 23 Marapalam, Ketua RW 06., Srijaya, perwakilan pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang.

Plh Danramil 02/Padang Timur., Kapten Inf Ikhlas melalui Babinsa Kubu Marapalam., Serda Septa Suhendra menyampaikan, bahwa pihak dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang meminta kepada Lurah Marapalam dam Ketua RW untuk memberikan akses jalan masuk untuk kendaraan yang akan keluar masuk ke SDN 23 Marapalam selama proses renovasi tersebut.

“Ini dilakukan karena akses jalan yang ada saat ini sangat sempit dan tidak bisa dimasuki oleh kendaraan yang akan mengangkut bahan dan material bangunan,” ucap Serda Septa Suhendra.

“Untuk itu perlu ada musyawarah dengan warga yang tinggal disekitar SDN 23 Marapalam yang nantinya akan dilewati oleh kendaraan tersebut,” tutup Serda Septa Suhendra.

 

Reporter  :  Muslimat

Editor       :  Robbie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *