Yota Balad Buka Pesantren Ramadan SD dan SMP se-Kota Pariaman

Kota Pariaman _ Pemerintah Kota Pariaman menggelar Pesantren Ramadan 1445 H/2024 M tingkat SD dan SMP se Kota Pariaman mulai hari ini, Senin/18. Sekretaris Daerah Kota Pariaman, Yota Balad membuka pesantren ini secara resmi di Masjid Raya Simpang, Desa Simpang, Kecamatan Pariaman Selatan, Senin (18/3/2024).

Yota Balad mengatakan bahwa kegiatan pesantren Ramadan yang kita laksanakan ini bertujuan untuk membentuk akhlak.

“Anak-anaku semua yang ikut pesantren Ramadan harus memiliki akhlak yang tinggi. Kalau kita punya ilmu tapi akhlak tidak ada, itu sama saja dengan omong kosong, karena ilmu kita tidak bermanfaat bagi orang lain”, ulasnya.

Ia juga menerangkan bahwa belajar agama telah kita pelajari di sekolah, namun itu tidak cukup, makanya Pemko Pariaman melaksanakan kegiatan pesantren Ramadan gunanya untuk mendalami agama islam yang nilai-nilai agama islam ini kita bisa gunakan untuk kehidupan sehari-hari. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *