Komsos di Pasar Terandam, Babinsa Ganting Parak Gadang Ajak Pedagang untuk Tetap Pelihara Kebersihan

Padang, KabarDaerah.com – Babinsa Ganting parak Gadang., Serka Elvis Sabri melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pedagang di Pasar Terandam, Kelurahan Ganting Parak Gadang, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang.

Danramil 02/Padang Timur., Kapten Inf Harmen melalui Babinsa Ganting Parak Gadang., Serka Elvis Sabri mengatakan, komsos tersebut dilakukannya untuk mengetahui kendala dan keluh kesah yang dihadapi oleh para pedagang serta mengetahui situasi dan kondisi keamanan dilingkungan pasar.

“Ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab Babinsa untuk selalu memonitor serta memantau wilayah agar tetap aman dan kondusif. Untuk itu sangat diperlukan menjaga hubungan baik bersama para pedagang dan masyarakat yaitu melalui rutinitas komsos seperti ini,” ungkap Serka Elvis Sabri kepada media KabarDaerah.com, Selasa (16/04/24).

Serka Elvis Sabri mengajak para pedagang untuk tetap memelihara kebersihan sehingga penjual maupun pembeli merasa nyaman saat melaksanakan transaksi jual beli di pasar.

Selain itu, lanjut Serka Elvis Sabri, juga dengan lingkungan yang bersih akan berdampak pada kesehatan kita, terutama makanan yang di jual lebih terjaga kualitasnya.

“Komsos ini bertujuan untuk menambah dan meningkatkan hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan pedagang di pasar, sembari bertanya dan mengecek harga sembako sekaligus mengetahui situasi dan kondisi keamanan disekitar pasar serta memantau stabilitas harga sembako di Pasar,” terang Serka Elvis Sabri sambil mengakhiri.

 

Penulis  :  Alwis Ray

Editor    :  Ronnald

Penulis: Alwis RayEditor: Ronnald

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *