SEJARAH PULAU CINGKUAK

Oleh : Hamni Aulia
Mahasiswa jurusan sastra Minangkabau
Unand

Pulau Cingkuak merupakan sebuah pulau yang berada di Nagari Painan kecamatan IV Jurai Kabupaten Pesisir Selatan. Pulau Cingkuak juga merupakan salah satu pulau yang keberadaan nya sangat dekat dari Pantai Carocok, Pulau Cingkuak memiliki keindahan alam yang sangat indah, jika kita kita berkunjung ke sana kita akan di hadapkan dengan hamparan pasir putih dan keindahan alam bawah laut nya .

Selain keindahan alam nya konon katanya Pulau Cingkuak ini juga memiliki sejarah bahwa terdapat sebuah benteng portugis yang dulunya di jadikan tempat gudang lada oleh VOC.
Di Pulau Cingkuak ada cagar budaya yang dinamakan “Benteng Portugis” yang sudah dipugar Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala (BP3) Batusangkar pada 1996. Sisa bangunan benteng hanya dinding yang menyatu dengan sebuah gerbang di sisi barat pulau dan dua bagian dinding di sisi timur yang mengarah ke Carocok.
Bangunan dari batu alam setebal 60 cm di timur dilengkapi lubang pengintai. Deretan bata terpasang sebagai penguat kolom lubang pengintai. Sedangkan gerbang barat terbuat dari pasangan bata merah yang rapi. Ada juga jalan setapak dan tangga dari batu alam untuk jalan ke bukit. Bangunan benteng seperti mendominasi pulau kecil yang hanya seluas 4,5 hektare.
Padahal, berdasarkan catatan sejarah benteng ini sudah lama dikuasai VOC dan Pemerintah Hindia Belanda. Mereka sejak 1662 menguasai Cingkuak dan menjadikan pulau kecil itu sebagai jangkar untuk menduduki Kota Padang. Pulau ini juga digunakan hingga lebih satu abad
Sedangkan untuk menuju pulau cingkuak kita memerlukan transportasi tambahan untuk menyebrang ,kita dapat menggunakan kapal untuk menyebrangi pantai carocok untuk sampai ke pulau cingkuak,di pulau cingkuak kita di suguhkan dengan pasir putih yang halus,Selain itu di pulau cingkuak juga terdapat sebuah benteng yang dulu kata nya itu sebagai bukti peninggalan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *