Bupati Yusuf Lubis Sambut Kepala BPS Sumbar

PASAMAN,KABARDAERAH.COM – Pasca Pengantian kepala Badan Statistik Kabupaten Pasaman yang telah di laksanakan di Padang beberapa hari yang lalu,  sejumlah Pejabat badan tersebut yang di pimpin oleh Kepala Badan Statistik Sumatera Barat DR.Ir Sukardi, MS.i.didampingi kepala Statistik Kabupaten Pasaman yang baru Abrianta S.S.t .MA dan yang lama Yuliardi. ST.MM  Bersilaturahmi dengan Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis di Ruang Kerjanya,Selasa (24/9/2019). 

Kepala Badan Statistik Propinsi Sumatera Barat DR.Ir. Sukardi MS.i Dihadapan media mengatakan , pertemuanya dengan Bupati Pasaman tersebut  adalah merupakan ajang silaturahmi  sekaligus untuk berpamitan dengan Bupati Pasaman pasca pergantian Kepala BPS Pasaman, dimana kepala BPS yang lama di tugaskan  sebagai Kepala BPS Kota Pariaman, ia juga menyebutkan dimana penggantian atau promosi Kepala  biasa di laksanakan di jajaran BPS sendiri, gunanya adalah untuk penyegaran dan peningkatan kinerja  di kalangan Pimpinan BPS sendiri. 

Ia juga menambahkan , Selama ini hubungan dengan Pemerintah setempat telah terjalin dengan baik , dan denagan pergantian pimpinan BPS di Pasaman ini nantinya akan dapat lebih meningkatkan kerjasama Ujarnya, ia juga mengajak kepada aparatur BPS untuk menjaga  keharmonisan dalam keluarga hal tersebut merupakan penunjang semangat kerja bagi aparaturnya dan dari situlah di mulai kenyaman dalam bekerja , dan mengenai kepemimpinan walaupun gaya atau cara kepemimpinan berbeda tetapi tujuannya sama yakni untuk peningkatan semangat kerja dan mutu kerja.

Disamping itu Pimpinan harus bisa  berprestasi, dan harus berani menanggung resiko guna mencapai target yang di harapkan,  resiko tetap ada namun bagaimana resiko itu bisa di  tekan sedemikian rupa, tambahnya.

Selanjutnya Kepala BPS yang lama  Yuliardi mengatakan  fasilitas untuk operasional BPS sendiri saat ini sudah mulai di tingkatkan salah satunya telah di tingkatkanya sarana Kantor BPS yang baru , hal tersebut guna untuk  menunjang kinerja yang lebih baik  Kedepan.

Selain itu ia juga menambahkan  untuk kabupaten Pasaman belum ada peningkatan data yang siknifikan, namun yang harus di tingkatkan adalah Indeks Pembangunan Manusia , ia berharap nantinya jumlah Perguruan tinggi di daerah ini bisa di tambah guna untuk peningkatan indek Pembangunan manusia  untuk bisa memacu Pembangunan di segala sektor  ” tambahnya.

Sementara itu Bupati Pasaman saat menerima Pimpinan BPS Sumbar di ruang kerjanya mengatakan, atas nama  Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman sangat mengapresiasi kedatangan pihak BPS tersebut , dan ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pejabat yang lama atas dedikasinya di daerah ini yang telah dapat memberikan data yang di butuhkan guna pelaksanaan Pembangunan Kabupaten Pasaman kedepan, tambah nya. 

Dan Kepada pejabat yang baru Yusuf Lubis mengucapkan selamat datang dan bertugas di daerah ini, semoga terjalin hubungan yang erat untuk dapat memberikan  pendataan statistik  yang lebih akurat,  ujar Yusuf Lubis.

Kepala BPS Pasaman yang baru Abrianta kepada awak media mengatakan, untuk kedepan pihaknya akan lebih bekerja sama dengan pemerintah setempat, dan mengenai sensus penduduk uang akan di laksanakan pada tahun 2020 ini , Pihak BPS Pasaman akan bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan catatan sipil dan  Kominfo  untuk memadukan satu data yang Kongrit dan terukur serta akurat dan menjadi satu data, ia juga mengatakan untuk data  daftar pemilih tetap itu sudah kewenangan KPU dan nantinya kami siap  apabila pihaknya diminta untuk membantu  mengenai pendataan tersebut, tambahnya.

Kunjungan Kepala BPS Sumatera Barat ke Kabupaten Pasaman selain Adakan pertemuan dengan Bupati Pasaman juga di laksanakan pisah sambut antara Pejabat yang lama dengan Pejabat yang baru di Gedung Pertemuan Arumas Hotel Lubuksikaping Selasa siang 23 September yang dihadiri oleh Kepala bidang dan Perwakilan Kecamatan BPS setempat .(Yon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *