Bersihkan Parit, Babinsa Jati Laksanakan Gotong Royong Bersama Warga

Padang, KabarDaerah.com – Babinsa Jati., Serka Sufiyanto melaksanakan gotong royong bersama warga RT 02, 03, RW 01 Jati Rawang membersihkan parit yang sudah banyak rumput dan membuat air tidak mengalir dengan sempurna serta bersarangnya nyamuk.

Dengan berbekal peralatan cangkul, mesin babat rumput, Babinsa Jati dan warga langsung membersihkan semua sampah yang ada didalam parit tersebut.

Danramil 02/Padang Timur., Kapten Inf Irsyad melalui Babinsa Jati., Serka Sufiyanto menyampaikan, kami membersihkan parit tersebut agar air mengalir dengan lancar.

“Ini kita lakukan guna mengantisipasi meluapnya air kejalan dan memperindah kondisi lingkungan serta membasmi bersarangnya nyamuk,” ucap Serka Sufiyanto kepada media KabarDaerah.com, Sabtu (18/02/23).

Menurut Serka Sufiyanto, sebagai pembina desa, maka Babinsa juga harus mengetahui kegiatan yang dilaksanakan oleh warga binaannya, termasuk dengan kegiatan goro tersebut.

Selain itu, lanjut Serka Sufiyanto, kegiatan goro itu juga adalah merupakan bentuk kemanunggalan TNI bersama rakyat.

“Inilah wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat demi meningkatkan silaturrahmi antara TNI dengan masyarakat,” tutup Serka Sufiyanto.

 

Reporter  :  Muslimat

Editor       :  Robbie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *