Babinsa Jati Monitoring PSM yang Bagikan Beras kepada Masyarakat

Padang, KabarDaerah.com – Babinsa Jati., Serka Sufiyanto bersama Lurah Jati melaksanakan monitoring kegiatan PSM (Petugas Sosial Masyarakat) yang membagikan bantuan pagan tahap II dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) kepada masyarakat di Kantor Lurah Jati, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Selasa (30/05/23).

Danramil 02/Padang Timur., Kapten Inf Irsyad melalui Babinsa Jati., Serka Sufiyanto mengatakan, berbagai cara dan upaya dilakukan oleh pemerintah untuk mengatasi Inflasi di Kota Padang, salah satunya dengan memberikan bantuan berupa beras kepada masyarakat kurang mampu.

“Dengan adanya bantuan beras ini, semoga dapat bermanfaat dan dapat digunakan dengan sebaik-baiknya,” ucap Serka Sufiyanto.

Menurut Serka Sufiyanto, beras tersebut dibagikan untuk 500 Kartu Keluarga (KK) dan masing-masing per KK menerima 10 Kg beras.

Kehadiran Babinsa Jati dalam kegiatan tersebut ikut serta menjaga tertibnya dalam penyaluran bantuan ini agar dalam pelaksanaannya bisa berjalan tertib dan lancar.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat buat keluarga,” tegas Serka Sufiyanto.

 

Reporter  :  Ronnald

Editor       :  Robbie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *