Bersama Masyarakat, Babinsa Kubu Marapalam Bersihkan Badan Jalan dan Semak Belukar

Padang, KabarDaerah.com – Babinsa Koramil 02/Padang Timur., Serda Septa Suhendra melaksanakan Gotong Royong (Goro) bersama masyarakat di RT 03, RW 06, Kelurahan Kubu Marapalam, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Sabtu (20/05/23).

Salah satu masyarakat menyampaikan, berkat himbauan Babinsa dan rekan-rekan untuk membersihkan badan jalan dan semak belukar dengan penuh semangat.

“Ini menambah motivasi kami selaku warga untuk bekerja dengan penuh semangat. Untuk itu, kami para warga sangat berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan,” imbuh salah satu warga.

Danramil 02/Padang Timur., Kapten Inf Irsyad melalui Babinsa Kubu Marapalam., Serda Septa Suhendra mengatakan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membersihkan kampung agar lebih bersih dan dapat mencegah penyebaran penyakit disebabkan oleh kotornya lingkungan.

“Kami hanya Babinsa dan kami hanya bisa sumbangkan tenaga untuk masyarakat binaan kami,” ucap Serda Septa Suhendra.

Menurut Serda Septa Suhendra, ini sudah tugas kami selaku Babinsa untuk mengarahkan dan membimbing masyarakat binaan kami menuju ke arah yang lebih baik.

“Kami Babinsa Koramil 02/Padang Timur Kodim 0312/Padang siap membantu kapanpun dan dibutuhkan oleh masyarakat, maupun itu penyuluhan, pembinaan generasi muda dan sebagainya kami siap membantu,” pungkas Serda Septa Suhendra.

 

Reporter  :  Muslimat

Editor       :  Ronnald

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *